Program Studi (Prodi) D3 Keperawatan beserta S1 Ilmu Keperawatan, Fakultas Ilmu Kesehatan, Universitas Muhammadiyah Magelang (FIKES UNIMMA) telah melaksanakan ucap janji keperawatan pada selasa, 31 Mei 2022 di Auditorium Kampus 1 UNIMMA. Kegiatan ini diikuti oleh 66 mahasiswa (DIII Keperawaan dan S1 Ilmu Keperawatan) sebagaimana yang disampaikan oleh Ketua Program Studi DIII Keperawatan, Ns. Margono, M.Kep. Mahasiswa akan diterjunkan ke RS Lestari, RSU Tidar, RSU Harapan, PKU Temanggung, dan RSUD Temanggung. Dalam salah satu sambutannya, Dr. Heni Setyowati Esti Rahayu, S.Kp.,M.Kes seleku Dekan Fikes UNIMMA mengenaskan bahwa kegiatan ini dilakukan rutin setiap tahun bagi mahasiswa yang akan baru pertama kali masuk ke praktek klinik. Beliau juga menambahkan bahwa mahasiswa telah dibekali pengetahuan dan skill sebelum masuk praktek. Kegiatan ini juga dihadiri oleh Dr. Lilik Adriyanti, SE. M.Si, selaku Rektor UNIMMA, para orang tua mahasiswa serta dosen FIKES UNIMMA.
Recent Comments