HIPMEBI atau Himpunan Perawat Medikal Bedah Indonesia Provinsi Jawa Tengah melantik sejumlah pengurus baru untuk masa jabatan 2022 – 2027. Di antara pengurus yang dilantik adalah tiga dosen keperawatan medikal bedah di FIKES UNIMMA yaitu Ns. Robiul Fitri Masithoh, M.Kep (Divisi Pelayanan), Ns. Eka Sakti Wahyuningtyas, M.Kep (Divisi Pendidikan dan Pelatihan), dan Ns. Estrin Handayani, MAN (Divisi Organisasi). Di momen yang bersamaan juga mereka mengikuti pelatihan perawatan luka. Bahkan di antara perawat luka di Klinik Sembuh Lukaku FIKES UNIMMA mengikuti kegiatan tersebut yaitu Ns. Daryati Retno W, S.Kep.
Terdapat beberapa tugas yang harus diemban oleh pengurus HIPMEBi yaitu
- bersinergi, berkoordinasi dan berkomunikasi dengan Pengurus Pusat HIPMEBI serta Ikatan atau Himpunan keilmuan di wilayah Provinsi Jawa Tengah terkait dalam menetapkan standar kompetensi keahlian
- Memberikan usul serta saran terkait dengan pengembangan praktik Keperawatan Medikal Bedah baik diminta atau tidak diminta kepada Pengurus Pusat HIPMEBI;
- Melaksanakan koordinasi dengan Pengurus DPW Provinsi PPNI Jawa Tengah PPNI melalui mekanisme yang berlaku;
- Memberikan laporan pelaksanaan kegiatan HIPMEBI Wilayah Provinsi Jawa Tengah kepada HIPMEBI Pusat setiap akhir tahun dan pada kegiatan Kongres Nasional (Konas) HIPMEBI
Semoga dengan dilantiknya keanggotaan baru semakin mengembangkan profesi keperawatan khususnya perawat medikal bedah.
Recent Comments