CARA MENDAFTAR ANGGOTA AIPNI BAGI ALUMNI UNIMMA

Segenap CIVITAS akademika FIKES UNIMMA mengucapkan selamat kepada semua mahasiswa keperawatan yang kini telah menjadi alumni keperawatan FIKES UNIMMA. Berdasarkan informasi terbaru dari PPNI, maka seluruh perawat diwajibkan untuk mendaftar sebagai keanggotaan PPNI. Oleh karena itu, Dewan Pengurus Komisariat Persatuan perawat Nasional Indonesia memberikan penjelasan alur pendaftaran tersebut. Adapun langkah – langkahnya sebagai berikut:

  1. Berkonsultasi dengan pengurus DPK PPNI (Dewan Pengurus Komisariat Persatuan perawat Nasional Indonesia), bagi alumni UNIMMA bisa dilakukan di DPK PPNI UNIMMA
  2. Calon anggota membuka https://ppni-inna.org/index.php/public/membership/informasi-keanggotaan
  3. Membuka menu pendaftaran anggota
  4. Mengisi form data calon anggota
  5. Melakukan pembayaran iuran keanggotaan di DPK PPNI UNIMMA
  6. Pendaftaran Anggota PPNI melalui DPK PPNI UNIMMA
  7. Minta surat pengantar pembuatan KTA ke komisariat
  8. Menyerahkan Surat Pengantar ke DPD PPNI Kabupaten Magelang
  9. Membayar iuran di DPK PPNI UNIMMA

Demikian informasi resmi dari DPK PPNI UNIMMA.

Untuk informasi lebih lanjut, bisa menghubungi Ns. Daryati Retno C, S.Kep (085778028166)