Kajian Online Pekanan
Pekan ke-2: Seri Tafsir Juz ‘Amma
Tahun ke-VIII/Januari/2024
Program “Go Islamic”
FIKES UNIMMA

Seputar tafsir juz ‘amma

Mulai Januari 2024, kajian seri anak & keluarga yang sudah tujuh tahun berjalan (2016 – 2023) untuk sementara waktu diganti kajian tafsir juz ‘amma. Hal ini dikarenakan urgensi mempelajari Al Qur’an; dan diharapkan kajian ini dapat semakin mendekatkan kita dengan Al Qur’an di kehidupan sehari-hari.

Secara istilah, tafsir Al Qur’an adalah Ilmu yang mempelajari makna Al Qur’an beserta adab implementasinya (Al Burhan fi ‘Ulumul Qur`an karya Az Zarkasyi). Di antara manfaat mempelajari tafsir:

Pertama
Mendapatkan kemuliaan (pahala) karena mempelajari ayat-ayat Allah (Miftah Daris Sa’adah no.1/86 karya Ibnul Qayyim Al Jauziyyah).

Kedua
Meraih kesempurnaan (kebahagiaan) hidup dunia dan akhirat (Jami’ Al Bayan fi Ta’wil Al Qur’an karya Ath Thabari).

Dalam seri ini akan dimulai dengan tafsir juz ‘amma. Dinamakan juz ‘amma karena juz ini dimulai dari surat ‘amma yatasa’alun, walaupun nama surat ini dikenal dengan An Naba’.

Bahkan, juz ‘amma atau juz ke-30, merupakan juz yang sangat penting mengingat berisi surat-surat yang banyak dihafal serta sering dibaca para imam di masjid. Surat-surat tersebut kebanyakannya adalah surat makiyyah; yaitu surat yang diturunkan Allah sebelum Rasulullah hijrah ke Madinah.

Oleh karena itu, kebanyakan kandungan surat-surat di juz ‘amma membahas aqidah dan iman. Dua hal tersebut adalah fondasi utama dalam membangun pribadi Muslim yang tangguh serta mampu istiqamah.

Pembahasan dari setiap surat atau ayat akan dimulai di edisi selanjutnya, Insya Allah.